KLIKSUKABUMI.COM- Semangat kebersamaan dan solidaritas mewarnai peringatan Milad ke-5 SEBARA 83 (Serdadu Barisan Bersaudara). Acara yang digelar di Sindangsari, Desa Kompa, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi pada Minggu (18/01/2026), dan ini menjadi simbol kuatnya persatuan antarorganisasi di wilayah Sukabumi.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi dari Fraksi Gerindra, Teddy Setiadi. Kehadiran tokoh legislatif ini menunjukkan dukungan terhadap peran organisasi kemasyarakatan dalam menjaga harmoni sosial di tingkat daerah.
Perayaan ulang tahun SEBARA 83 ini turut dihadiri oleh jajaran petinggi aliansi, di antaranya:
• Jaya Wirata: Koordinator ASB (Ketua Umum BEEDIL)
• Pupung Puryanto: Wakil Koordinator ASB (Ketua LGS DPW Jabar)
• Fransiska Prayudi: Sekretaris Jenderal ASB (Sekretaris LGS DPW Jabar)
• Iwan Setiawan: Pembina ASB
Kehadiran para tokoh ini disambut hangat oleh keluarga besar SEBARA 83. Kehadiran kolektif ini bukan sekadar seremoni, melainkan bentuk penguatan soliditas antarorganisasi yang tergabung dalam aliansi.
Dalam sambutannya, Teddy Setiadi menyampaikan apresiasi tinggi atas eksistensi SEBARA 83 selama lima tahun terakhir. Ia menilai SEBARA 83 telah berperan aktif dalam menjaga kondusivitas di Kabupaten Sukabumi.
"Kami berharap organisasi kemasyarakatan seperti SEBARA 83 dapat terus bersinergi dengan pemerintah dan seluruh elemen masyarakat. Stabilitas daerah dan persatuan adalah kunci utama dalam pembangunan," ujar politisi Gerindra tersebut.
Peringatan Milad ke-5 ini berlangsung dengan suasana kekeluargaan yang kental. Momentum ini dimaknai sebagai ajang silaturahmi sekaligus peneguhan komitmen bersama dalam menjaga persatuan di Kabupaten Sukabumi.
Reporter: Ifan
