BSYpTfG6GpWoBUW6GpCiGpW5BY==
TERKINI!
KLIK

Investasi Rp10 Miliar di Cibadak, PT Meditec Prima Land Targetkan Serap Ribuan Tenaga Kerja

Ukuran huruf
Print


Cibadak, SUKABUMI
– Kabupaten Sukabumi segera memiliki pusat logistik dan industri baru yang strategis. PT Meditec Prima Land tengah mempersiapkan pembangunan kawasan pergudangan terpadu seluas 14 hektare di Kampung Cinyocok, Desa Pamuruyan, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi. Proyek ambisius ini telah menggelontorkan investasi awal sebesar Rp10 miliar dan ditargetkan mulai berjalan pada Januari mendatang.

Kawasan yang secara tata ruang telah ditetapkan sebagai zona industri (PKK KPS) ini direncanakan akan menjadi rumah bagi puluhan gudang, meliputi gudang kontributor, gudang makanan, hingga fasilitas penunjang untuk industri kecil dan menengah (IKM).

"Konsepnya kami ingin membangun area terpadu yang bisa menampung berbagai kegiatan industri kecil dan menengah. Semua tetap mengikuti aturan, mana yang boleh beroperasi dan mana yang tidak,” jelas Yosnita Rachmawati, Konsultan Penyusun Amdal sekaligus perwakilan dari PT Meditec Prima Land. 

Masih dikatakan Yosnita, bahwa progres perizinan proyek dengan masa pembangunan sekitar dua tahun ini dikabarkan sudah di tahap akhir. Dokumen perizinan utama sudah lengkap, dan saat ini sedang menanti penyelesaian dokumen lingkungan hidup.


“Dokumen perizinan sudah lengkap, tinggal menunggu dokumen lingkungan hidup. Amdalalin juga sudah di tahap akhir, tinggal rekomendasi dari Polda Jawa Barat,” tambah Yosnita saat ditemui Kliksukabumi.com usai acara di Hotel Santika Nagrak, Kabupaten Sukabumi, Kamis (13/11/2025) kemarin. 

Lebih jauh Yosnita, proyek ini digadang mampu membuka peluang kerja yang masif bagi masyarakat lokal. Dengan asumsi konservatif, 60 unit gudang yang akan berdiri diperkirakan dapat menyerap sedikitnya 600 tenaga kerja tetap. Angka ini belum termasuk penyerapan tenaga kerja tambahan dari distributor, yang totalnya diperkirakan bisa mencapai ribuan orang.

“Kami berharap anak-anak muda di sekitar sini menyiapkan diri. Ke depan, peluang kerja akan terbuka lebar,” tegas Yosnita, sembari menekankan pentingnya kesiapan tenaga kerja lokal, khususnya lulusan SMK dengan keahlian teknis.

Reporter: Ifan

Investasi Rp10 Miliar di Cibadak, PT Meditec Prima Land Targetkan Serap Ribuan Tenaga Kerja
Klik Juga
Next Post
Tautan berhasil disalin